Monday 27 July 2009

Penyebab Kegagalan Bisnis Internet

Tidak mau action, tidak mau memulai bisnis.
Ini adalah kesalahan yang sangat mendasar yang dilakukan oleh orang dalam berbisnis online, bahkan bisa dikatakan kesalahan paling besar yang dilakukan dalam bisnis apa pun. Jika Anda melakukan kesalahan ini, saya jamin bisnis Anda akan merugi. Eh tunggu,… bukan merugi, tapi… bisnis Anda tidak akan pernah berjalan!

Saya tidak mengerti kenapa banyak orang selalu ingin mendapatkan hasil yang melimpah, tapi tidak mau bersusah-susah. Padahal saya yakin orang itu faham bahwa
untuk bisa mendapatkan suatu hal, kita h arus bergerak mengejar hal tersebut.
Apakah Anda tahu binatang yang bernama burung? Pernahkah Anda melihat burung
yang terbang di angkasa? Saya yakin Anda tahu dan pernah melihatnya. Ya, sama
seperti burung tersebut yang terbang mencari makan, kita pun harus bergerak untuk
bisa meraih rezeki, untuk bisa menghasilkan profit dalam dunia internet ini.
Sayangnya, ini adalah penyakit yang paling banyak diderita oleh orang-orang di
Indonesia, bahkan di seluruh dunia. Mereka ragu-ragu dan tidak mau maju, dan pada
akhirnya mereka tidak pernah mendapat keuntungan sama sekali. Kecuali hanya dalam
mimpi mereka saja.
Apakah Anda berpikir bahwa uang itu datang tiba-tiba?
Jawabannya : tidak mungkin.
Apakah Anda berpikir keajaiban bisa terjadi kepada Anda tanpa usaha?
Jawabannya : tidak akan.
Anda harus mau melangkah, harus maju, harus action untuk bisa sukses. Anda tidak
akan pernah sukses jika tidak berani melangkah, tidak mau mengambil kesempatan
dan menunda-nunda untuk berbisnis. Ini adalah fakta kehidupan.
Jadi solusinya :
Untuk bisa sukses berbisnis online, Anda harus memulainya sekarang juga! Terserah
dari bisnis yang mana, dimulai sekarang juga.
Tidak Punya Rencana
Tidak punya rencana juga merupakan salah satu penyakit
yang sangat berbahaya yang mengancam kesuksesan
Anda dalam berbisnis. Dalam berbisnis, perencanaan
adalah sebuah hal yang sangat mendasar yang bisa
menyebabkan perbedaan hasil 180 derajat dari sebuah bisnis yang tidak direncanakan
dalam pelaksanaannya.
Sayangnya kebanyakan pebisnis yang saya kenal termasuk tipe yang tidak
memiliki perencanaan, yang mengakibatkan bisnis mereka tidak berjalan sesuai dengan
harapan. Padahal Andai mereka mau meluangkan waktu untuk memikirkan rencana
bisnisnya, saya yakin hasilnya bisa lebih baik.

0 Comments:

blogger templates | Make Money Online